BREBES, suaramerdeka-pantura.com - Seorang ibu di Desa Tonjong, Kecamatan Tonjong, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah, tega menganiaya tiga anaknya, Minggu (20/3/2022) dini hari.
Akibat penganiayaan itu, satu orang anaknya yang baru berumur 7 tahun tewas. Dua anak lainnya mengalami luka serius.
Kejadian itu membuat gempar warga sekitar. Parahnya lagi, pelaku Kanti Utami (35) yang tak lain ibu korban ini membunuh anaknya diduga dengan cara menggorok lehernya. Korban adalah Ataya (7) yang merupakan anak kedua dari pelaku.
Baca Juga: Tak Ingin Siswanya Putus Sekolah, SMK 2 Slawi Beri Santunan Uang Transport Bagi Siswa Tidak Mampu
Novi (42), tetangga korban mengungkapkan, kasus pembunuhan itu terbongkar bermula dari usai sholat subuh. Salah seorang anggota keluarga korban yang masih serumah berteriak minta tolong, hingga mengundang warga lainnya mendatangi lokasi kejadian.
"Warga kemudian mendobrak pintu kamar dan menemukan 3 anak mengalami luka-luka serius," ujarnya.
Ketiga anak ini, kata dia, adalah anak pelaku. Yakni Ataya (7) mengalami luka di leher dan meninggal dunia.
Baca Juga: Mandi di Sungai, Seorang Anak Hanyut di Sungai Perpil Kaligayam
Kemudian, kakaknya Sakhi (10) mengalami luka pada bagian dada. Ketiga, adiknya Emir (4,5) mengalami luka pada pada bagian lehernya. Sakhi dan Emir masih bisa diselamatkan.
"Beruntung nyawa anak pertama dan ketiga ini bisa diselamatkan dan dilarikan ke Rumah Sakit Aminah Bumiayu. Namun yang nomer dua meninggal dunia," ungkapnya.