PEMALANG – Sebanyak 450 atlet pencak silat pelajar mengikuti kejuaraan pencak silat Piala Pemuda 2022. Kejuaraan Pencak Silat tingkat SD, SMP dan SMA ini digelar di GOR Kridanggo Pemalang baru-baru ini.
Kejuaraan dibuka oleh Plt Bupati Pemalang Mansur Hidayat. Mansur berpesan agar juri aga tidak pilih kasih dalam proses penilaian.
“Nantinya betul – betul dipilih anak-anak yang berpotensi, juri sesuai dengan tupoksinya sebagai juri, tidak ada pilih kasih dalam penilaian,”kata Mansur.
Kepala Disparpora Pemalang Mualip menjelaskan kegiatan ini adalah sebagai ajang untuk mengembangkan bakat dan potensi atlet pencak silat. Kegiatan juga sebagai ajang pembinaan dan penjaringan atlet pencak silat berprestasi untuk dipersiapkan ke event yang lebih tinggi.
"Kejuaraan mempertandingkan 70 kelas putra dan putri laga maupun seni,"kata dia